Review 8 Besar Situs Properti di Indonesia

Properti tiga tahun belakangan ini booming salah satunya terbantu oleh media online seperti situs-situs properti online. Media online ini berlomba-lomba memperbanyak traffic, member, dan juga property listing dalam meningkatkan rangking dan juga value di dunia maya.
Selain melakukan beberapa cara SEO, juga mereka para situs pemilik modal menginvestasikan uang mereka untuk pemasaran di media online lainnya seperti di Facebook, Google dan lain sebagainya, juga mereka memanfaatkan media elektronik seperti televisi untuk meningkatkan rating dan brand image  mereka.
Selain lewat Alexa Rank, Redaksi Rumah69 juga me-review via Valuethesite.org.

Berikut 8 besar situs media online yang menayangkan properti, baik yang fokus maupun hanya berupa sub/ bauran saja versi ValueTheSite.org :

Urbanindo.com memiliki nilai estimasi $ 20,493 USD dan peringkat # 121.991 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 28 USD dan tampilan halaman per hari: 1.379.

Rumahdanproperti.com memiliki nilai estimasi $ 34,216 USD dan peringkat # 83.289 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 41 USD dan tampilan halaman per hari: 3.032.

Propertykita.com memiliki nilai estimasi $ 53,492 USD dan peringkat # 50.718 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 67 USD dan tampilan halaman per hari: 4.979.

Rumahdijual.com memiliki nilai estimasi $ 88,449 USD dan peringkat # 28.265 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 120 USD dan tampilan halaman per hari: 13.243.

Rumah.com memiliki nilai estimasi $ 143.390 USD dan peringkat # 17.435 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 195 USD dan tampilan halaman per hari: 21.470.

Rumah123.com memiliki nilai estimasi $ 178.212 USD dan peringkat # 15.431 di Dunia (Alexa). Dengan pendapatan iklan setiap hari: $ 220 USD dan tampilan halaman per hari: 24.258

Untuk menentukan spesifik subdomain properti di berniaga.com, akan tetapi secara umum Berniaga.com memiliki nilai estimasi $ 1.171.152 USD dan peringkat # 2.195 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 1,549 USD dan tampilan halaman per hari: 235.904.

Begitupun Tokobagus walaupun agak sulit mendeteksi secara spesifik, SubDomain properti.tokobagus.com, akan tetapi Tokobagus.com memiliki nilai estimasi $ 1.817.173 USD dan peringkat # 1.382 di Dunia (Alexa). Dengan iklan pendapatan harian: $ 2,460 USD dan tampilan halaman per hari: 374.682.

 
Tentunya semakin banyak pengunjung, makin besar kesempatan iklan properti anda dilihat orang, terlepas dari fokus tidaknya suatu segmen, namun hal itu memberikan peluang yang lebih luas. Namun memang dari segi kualitas pengunjung akan selalu menjadi pembeda. Akan tetapi melihat ‘geliat’ perekonomian sebagian masyarakat Indonesia yang konon sedang krisis, seakan tidak nampak dengan indikasi berseliweran mobil-mobil baru dan pembangunan properti ‘gila-gilaan’ oleh developer. Bagaimana menurut anda?
(Red)

Comments

comments

admin

One thought on “Review 8 Besar Situs Properti di Indonesia

Tinggalkan Balasan